Dengan mengucapkan puji syukur ke hadirat Allah SWT, Penulis berterima kasih atas rahmat dan karunia-Nya yang melimpah, sehingga Penulis dapat menyelesaikan buku kumpulan puisi ini untuk mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Dengan adanya kumpulan puisi ini, mahasiswa diharapkan dapat memahami serta mengapresiasi karya-karya sastra Indonesia. Setiap puisi dilengkapi dengan deskripsi dan makna pada setiap baitnya, sehingga pembaca dapat lebih mudah mengerti dan menikmati keindahan sastra tersebut.
Penulis menyadari bahwa dalam tahap awal penyusunan buku ini, terdapat banyak kekurangan dan ketidaklengkapan. Hal tersebut disebabkan oleh keterbatasan kemampuan Penulis. Oleh karena itu, Penulis sangat mengharapkan saran dan kritik yang membangun demi kesempurnaan buku ini.
Dengan segala kerendahan hati, Penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada teman-teman dan semua pihak yang telah membantu terwujudnya buku ini, khususnya kepada kedua orang tua dan istri. Penulis berharap, semoga buku kumpulan puisi ini dapat memberikan manfaat bagi mahasiswa, khususnya mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (P-BSI), serta pembaca umum dalam memahami betapa pentingnya mempelajari dan menjaga kesusastraan Indonesia.









Reviews
There are no reviews yet.